We concern to health and safety

------------------

Minggu, 19 Mei 2013

Alat Ukur Proteksi Radiasi : Klasifikasi Alat Ukur Proteksi Radiasi






Alat ukur proteksi radiasi merupakan suatu sistem yang terdiri dari detektor dan peralatan penunjang, seperti sistem pengukur radiasi lainnya. Alat ukur ini dapat memberikan informasi dosis radiasi seperti paparan dalam roentgen, dosis serap dalam rad atau gray, dan dosis ekivalen dalam rem atau sievert.


Alat proteksi radiasi ini dibedakan menjadi tiga yaitu

1. Dosimeter personal,
2. Surveymeter,
3. Monitor Kontaminasi


Dosimeter personal berfungsi untuk “mencatat” dosis radiasi yang telah mengenai seorang pekerja radiasi secara akumulasi. Oleh karena itu, setiap orang yang bekerja di suatu daerah radiasi harus selalu mengenakan dosimeter personal. Surveimeter digunakan untuk melakukan pengukuran tingkat radiasi di suatu lokasi secara langsung sedang monitor kontaminasi digunakan untuk mengukur tingkat kontaminasi pada pekerja, alat maupun lingkungan.


0 komentar:

Posting Komentar